Monday, 4 March 2013

Asha Developer Competition Indonesia (Mahasiswa Ponorogo)



Ini Berita bagi mahasiswa ponorogo yang kemudian dia mengerti pemograman dan indgin mengikuti kompetisi ini ada kabar baik ,buat mahasiswa ponorogo.

Series 40 adalah sistem operasi perangkat mobile yang paling banyak digunakan di dunia dengan berbagai pilihan model perangkat. Menurut statistik terbaru dari Global Stat Counter, perangkat mobile dengan sistem operasi Series 40 seperti Nokia Asha Smartphone saat ini menempati urutan teratas di Indonesia dalam hal koneksi internet. Hal ini tentu sangat krusial bagi developer. Selain itu Nokia Asha Smartphone sudah didukung oleh Nokia Store yang memungkinkan pengguna untuk membeli aplikasi dengan metode potong pulsa termasuk dukungan terhadap In App Purchase.
Momentum ini tentu harus dimanfaatkan dengan maksimal untuk menjaring konsumen di market Indonesia yang sedemikian besar. Kompetisi ini didesain bagi developer Indonesia yang mampu membuat aplikasi terbaik untuk Nokia Asha Smartphone dengan total hadiah Rp 200 juta dan empat tiket membership Nokia Developer VIP. Total hadiah lebih dari € 200,000 disediakan untuk kompetisi global.
Kategori Kompetisi
  • Music & Entertainment
  • News & Info
  • Games
  • Utilities & Productivity
Hadiah Spesial
Print
Hadiah Lokal
Pemenang dari setiap kategori mendapatkan:
  • Juara Pertama Rp. 25,000,000 + Tiket Nokia Developer VIP
  • Juara Kedua Rp. 15,000,000
  • Juara Ketiga Rp. 10,000,000
Hadiah Global
Pemenang dari setiap kategori akan mendapatkan:
  • Juara Pertama € 25,000
  • Juara Kedua € 15,000
  • Juara Ketiga € 10,000
Peraturan & Kondisi:
  • Setiap tim harus melakukan registrasi disini.
  • Setiap tim dapat mengikuti lebih dari satu kategori.
  • Setiap tim hanya dapat mengirimkan satu aplikasi untuk satu kategori.
  • Setiap tim harus memiliki akun di Nokia Store sendiri.
  • Tidak ada batasan berapa banyak anggota dalam satu tim.
  • Setiap tim diperbolehkan untuk membuat aplikasi Java atau Web Apps.
  • Setiap tim harus menggunakan kakas Nokia SDK 2.0 atau Nokia Web Tools.
  • Aplikasi yang dibuat dengan Nokia Xpress Web App Builder tidak diterima.
  • Aplikasi yang disubmit akan di tes dengan menggunakan Nokia Asha 309.

Tanggal Penting
  • 31 Maret 2013 aplikasi harus publish di Nokia Store untuk kompetisi lokal.
  • 30 Juni 2013 aplikasi harus publish di Nokia Store untuk kompetisi global.
Asha Developer Success Story Seminar oleh Nokia Developer VIP:
Asha Developer Consultation oleh Nokia Developer Certified Trainer
  • 25 Maret 2013 di Universitas Indonesia Depok
  • 26 Maret 2013 di Institut Teknologi Bandung
  • 27 Maret 2013 di Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya
  • 28 Maret 2013 di Universitas Brawijaya Malang
  • 29 Maret 2013 di Universitas Gajah Mada Yogyakarta
Jadwal Webinar
Referensi :  http://nice.or.id/niceevents/2013/03/01/asha-developer-competition-indonesia/

Share dan kasih tahu tementemen kamu
  • Share to Facebook
  • Share to Twitter
  • Share to Google+
  • Share to Stumble Upon
  • Share to Evernote
  • Share to Blogger
  • Share to Email
  • Share to Yahoo Messenger
  • More...

0 comments:

Post a Comment

Di persilahkan untuk berkomentar, tanya, mengkritik, namun tanpa menimbulkaan sara, dan berkonten negatif